Thursday, 15 August 2013

8 kecerdasan yang dimilikai manusia

Prof Howard Gardner menyatakan tentang 8 kecerdasan manusia yang berbeda, untuk menjelaskan di mana potensi kita sebenarnya berada, oke berikut 8 kecerdasan tersebut:

Kecerdasan Logika Matematika, yaitu kecerdasan yang berhubungan dengan pola-pola teratur, angka-angka, perjumlahan dan sebagainya. Biasanya orang yang memilki kecerdasan ini pintar Matematika, namun sangat lemah dalam berbicara atau menulis. Kemampuan ini, nantinya akan cocok berprofesi sebagai ahli komputer, pemograman, peneliti, guru matematika, akuntan dan lainya.
Kecerdasan Bahasa, Yaitu kecerdasan dalam menyusun kata, mengingat sesuatu, dan sangat pandai dalam berbicara. Kecerdasan ini, bisa juga membuat dirinya mampu mendorong, membangkitkan, memberi semangat kepada orang lain. Cocok sekali jika berprofesi sebagai penulis, pengacara, penyair, komentator, motivator, host, dan lain-lain.
Kecerdasan Intrapersonal, yaitu Kecerdasan Untuk memahami perasaan, Mimpi-mimpi, ide, serta gagasan milik pribadi. Profesi yang sesuai dengan kecerdasan tersebut adalah Psikolog, Kesehatan Mental, Konselor, pemuka agama, Terapis dan lain-lain.
Kecerdasan Interpersonal, yaitu kecerdasan untuk memahami orang lain, memerhatikan tujuan tujuan mereka, maksud dan kepribadian mereka, serta belajar secara efektif dengan mereka. Konsultan, Penjual, sosiolog, Politikus, adalah profesi yang cocok untuk kecerdasan tersebut.
Kecerdasan Kinestetis Jasmani, yaitu kecerdasan untuk menggunakan keterampilan motorik kasar dan halus di bidang olahraga. Profesi yang sesuai dengan kecerdasan tersebut adalah Atlet, Model, Koreografer, Artis, Penari, Angkatan bersenjata ( Polri / Abri ) perawat, dokter dan sebagainya.
Kecerdasan Visual-Ruang, yaitu kecerdasan untuk melihat serta menciptakan perbedaan, keseimbangan dan komposisi didalam tayangan visual atau ruang. Profesi yang sesuai adalah Arsitektur, dekorator, fotografer, penjahit, designer, sutradara dan lain-lain.
Kecerdasan Musikal, yaitu kecerdasan untuk menikmati, menampilkan dan membuat gabungan lagu/musik termasuk kepekaan dalam menentukan nada, irama, dan merespon elemen-elemen tersebut secara emosional/tersirat terhadap dampak emosional dari elemen-elemen tersebut. Anda pasti sudah tahu, profesi apa yang cocok untuk kecerdasan ini? Ya.. Pemain music, editor musik, pemimpin orkestra, terapis musik dan lain-lain.
Kecerdasan Naturalis, yaitu kecerdasan untuk mengenal flora dan fauna, memiliki ketertarikan dengan alam dan fenomenanya, melibatkan pengetahuan yang muncul ketika berinteraksi dengan alam, termasuk proses pengenalan, pemahaman dan penghargaan terhadap alam. Profesi yang cocok untuk kecerdasan tersebut adalah Pemandu wisata, pawang binatang, ahli perkebunan, ilmuwan biologi dan fisika, ahli cuaca dan masih banyak lagi. sumber :Boytrik

0 komentar:

Post a Comment